• Beranda
  • Tips Jalan-jalan Ke Hongkong, Macau, Dan Shenzen
  • Tips Liburan Ke Turki
  • Tips Memilih Dan Menginap Di Hostel
  • Tips Jalan-jalan Ke Australia
  • Tips Liburan Ke Jepang
  • Aktifkan Berlangganan Roaming Sejak di Indonesia
  • Pekan Raya Jakarta Kemayoran Update 2020
  • Menginap di Bandara Changi Singapura
  • Promo Tiket Pesawat dan Hotel
  • Menginap di Bandara Soekarno Hatta
  • About

~ Perjalanan untuk mendapatkan pencerahan

Tag Archives: jalan jalan ke Yogyakarta

Pengalaman Belanja Di Superindo Yogyakarta

28 Sabtu Mei 2022

Posted by asambackpacker01 in Bisnis, Tips, Wisata, Yogyakarta

≈ Tinggalkan komentar

Tag

jalan jalan ke Yogyakarta, kuliner yogya, promo superindo, superindo, superindo yogyakarta, Yogyakarta


Salah satu supermarket yang populer di Yogyakarta adalah Superindo. Menyediakan berbagai kebutuhan rumah tangga terutama kebutuhan pokok rumah tangga. Di Yogyakarta juga ada supermarket lokal yang populer dan banyak cabangnya, seperti Mirota dan Pamella yang tersebar di penjuru Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kali ini membahas Superindo, yang ada 6 di wilayah kota Yogyakarta (Sultan Agung, Kotagede, Urip Sumoharjo, jalan Parangtritis, jalan Bantul, XT Square) dan 3 di wilayah kabupaten Sleman (Kaliurang, Seturan, Godean). Hampir semua sudah pernah saya kunjungi, kecuali yang cabang Godean.

  1. Superindo Sultan Agung : terdekat dengan kraton Yogyakarta dan Malioboro, berdekatan dengan Bakmi Kadin dan Mc Donald Sultan Agung. Uniknya, kadang menjual pohon ketumbar (cilantro) dalam pot. Jualannya cukup lengkap, ada ATM BCA. Parkir mobil 2000
  2. Superindo Kotagede : di wilayah heritage Kotagede, daerah yang relatif tenang dan asri. Parkirnya luas, 3x parkiran Superindo Sultan Agung. Cukup lengkap, tapi untuk daging sapi tidak menjual yang slice (untuk shabu-shabu, steamboat, hotpot). Kadang jual ikan goreng sangat murah, misal ikan tenggiri goreng 11 ribu dapat 2 ekor. Ada ATM BCA, dan gerai roti bluder Cokro Madiun. Parkir mobil 2000
  3. Superindo Urip Sumoharjo : dekat jalan Sudirman, bioskop XXI, pertokoan kain/textile, RS Bethesda. Lengkap jualannya. Parkir mobil 5000. Pernah kasirnya double input, ketahuan di rumah, saya komplainkan ke email customer service pusat Superindo di Jakarta, dihubungi customer service cabang ini, dan mereka minta maaf serta menawarkan pengembalian uang diantar ke rumah atau gimana, saya minta dikirim ke akun Gopay saya, tak sampai 24 jam beres.
  4. Superindo jalan Parangtritis : dekat kawasan masjid Jogokariyan, kami pernah numpang parkir di sini saat buka puasa di masjid Jogokariyan. Jualannya lengkap. Ada gerai roti bluder Cokro Madiun dan Kopi Kenangan. Parkir mobil 2000
  5. Superindo jalan Bantul : ada 2 tingkat, yang atas banyak produk impor, yang bawah banyak produk segar. Bersebelahan dengan Alfamidi. Parkir mobil 2000
  6. Superindo XT Square : ada satu kawasan dengan museum trick, upside down. Agak kecil tokonya. Namun lengkap jualannya. Bahkan daging slice pun tersedia dari pagi awal buka. Superindo terbaru di Yogyakarta. Parkir mobil 5000. Namun bisa juga parkir di pinggir jalan sebelum masuk kawasan XT Square, gratis.
  7. Superindo Kaliurang : bersebelahan dengan supermarket Mirota. Area padat sehingga rawan keributan dengan pengguna parkiran lain. Cukup lengkap. Lupa berapa biaya parkirnya.
  8. Superindo Seturan : dekat kawasan kampus YKPN, Atmajaya, UPN Veteran. Berseberangan dengan kafe Menoea yang sempat melambungkan nama Tri Suaka dan Zinidin Zidan. Cukup lengkap. Ada ATM BCA. Parkirannya jadi satu dengan bisnis lain. Parkir mobil 3000.

Kesamaan dari semua Superindo di Yogyakarta adalah adanya ATM BCA, adanya UKM yang jualan makanan minuman (dawet kemayu, lumpia semarang, pukis dll) di teras supermarket, dan parkir yang dikelola masyarakat setempat (kecuali XT Square), jadi tarif parkirnya bervariasi. Produk unggulannya adalah produk segar dari sumber terbaik, misal untuk salak, pepaya dan jambu kristal dari Yogya, sayuran dan ketimun dari Bandung, nanas dari Subang, mangga dari Indramayu dst. Oh ya, untuk mendapatkan promo silakan download aplikasi Superindo dan daftar menjadi anggotanya supaya dapat potongan harga untuk produk yang dipromosikan.

Bagikan ini:

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Lagi
  • Cetak
  • Reddit
  • Twitter
  • Tumblr
  • Pinterest
  • Pocket
  • Telegram
  • WhatsApp
  • Skype
  • Surat elektronik

Menyukai ini:

Suka Memuat...

Soto Pak Soleh Al Barokah Yogyakarta

15 Sabtu Jan 2022

Posted by asambackpacker01 in Kuliner, Wisata

≈ 4 Komentar

Tag

jalan jalan ke Yogyakarta, kuliner jogja, kuliner yogya, soto, stasiun Tugu Yogyakarta, wisata yogyakarta, Yogyakarta


Terletak di barat kota Yogyakarta di jalan Wiratama dekat museum tempat tinggal pangeran Diponegoro, soto ini sudah lama berdiri dan menjadi inspirasi resep pengusaha soto lain di Yogyakarta. Meniru bisa saja, bumbu dasarnya sama, tapi rasa yang dihasilkan beda-beda, karena beda skil orang yang masak.

Soto pak Soleh ini termasuk soto segar, menggunakan daging sapi. Cocok untuk sarapan. Ibu saya yang sudah sepuh menyukainya, karena dagingnya empuk, nyaman dikunyah pakai gigi palsu. 😬

Dari stasiun Tugu Yogyakarta berjarak 2,2 km, bisa dijangkau dengan jalan kaki atau naik ojek online.

Ini link nya : https://g.co/kgs/aTyGC4

Soto sapi pak sholeh al barokah

Bagikan ini:

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Lagi
  • Cetak
  • Reddit
  • Twitter
  • Tumblr
  • Pinterest
  • Pocket
  • Telegram
  • WhatsApp
  • Skype
  • Surat elektronik

Menyukai ini:

Suka Memuat...

Jalan Jalan Ke Yogyakarta International Airport

21 Selasa Sep 2021

Posted by asambackpacker01 in Air Asia, Batik Air, Bisnis, Citilink, Garuda Indonesia, Hotel, Internet, Investasi, Kereta api, Kuliner, Lion Air, Tips, Wisata, Yogyakarta

≈ Tinggalkan komentar

Tag

bandara YIA, BPD DIY, DAMRI, DAMRI bandara, jalan jalan ke Yogyakarta, KAI Access, kereta bandara YIA, kuliner yogya, Malioboro, masjid bandara yia, stasiun Tugu Yogyakarta, tarif kereta bandara YIA, transportasi dari YIA, transportasi ke YIA, Yogyakarta, Yogyakarta International Airport


Jalan jalan di YIA (Yogyakarta International Airport) Kulon Progo dapat menjadi alternatif buat masyarakat umum, apalagi jalur ke sana sudah sangat bagus, jalan yang mulus, dan adanya kereta bandara YIA. Area yang dapat digunakan untuk masyarakat umum adalah area public area. Sedangkan untuk airside (check in dan ruang tunggu) hanya untuk penumpang pesawat, ada pemeriksaan tiket dan dokumen lain (vaksinasi dan EKTP) di pintu masuk.

Lantai Mezanin

Kali ini kita jelajahi yang public area nya saja. Dimulai dari stasiun bandara YIA. Berhubung kemarin kesini naik kereta bandara, tempat ini yang pertama kami akses. Selain bisa berfoto di samping kereta, di ruang tunggu juga ada bingkai frame Instagram yang bisa untuk foto-foto. Pengunjung yang naik kendaraan pribadi maupun DAMRI juga bisa masuk stasiun bandara ini dari pintu depan maupun naik dari eskalator/lift. Stasiun ini terhubung dengan lantai mezanin. Di lantai ini ada replika jalan Malioboro, dimana ada butik, gerai UMKM binaan BPD DIY, gudeg Yu Djum dll. Ditengahnya ada 2 eskalator memanjang, tempat duduk, dan miniatur Tugu Yogya. Ada pula robot dinosaurus. Titik hiburan dan foto-foto. Di sini juga ada toilet bersih layaknya di mall besar di kota.

Lantai 2

Dari sini melipir ke kanan, tampak masjid bandara Al Akbar yang elok, berbentuk dome/setengah lingkaran. menyisir ke tepi, sampailah di eskalator/lift naik/turun. Kami naik dulu ke atas-lantai 2, area terminal keberangkatan. Di sini ada patung pangeran Diponegoro naik kuda. boleh ambil foto, tapi tak boleh menyentuh patung. Ada 3 pintu keberangkatan : A,B dan C, berhubung masih sepi penerbangan, hanya dibuka pintu B yang ada di tengah/belakang patung Diponegoro naik kuda. Langit-langit kaca membuat tempat ini terang tanpa pencahayaan lampu. Namun ada spot yang teduh karena tidak full kaca. Aliran udara pun lancar, meski lama-lama agak terasa lengket karena angin dari laut. Kami 2 jam foto-foto di sini sambil makan siang bekal sandwich dan teh tarik yang kami bawa dari rumah. Rencana beli jajan dan air mineral di Indomaret bandara, ternyata Indomaret berada di dalam ruang tunggu bandara khusus penumpang, jadi tidak bisa diakses pengunjung umum.

Lantai 1

Puas di lantai 2, kami turun ke lantai1 menggunakan eskalator. Lantai 1 ini lebih sejuk karena ada 2 kolam besar replika Tamansari dan terlindungi oleh lantai 2. Di sini ada pintu kedatangan konsep lawang papat (4 pintu) dan pameran kereta kuda milik istana Yogya yang sedang dipamerkan. Di dalam pintu kedatangan lantai 1 ini ada Roti O dan AW, sayangnya hanya bisa diakses penumpang yang tiba. Disini ada pula bus dan minibus DAMRI yang siap mengantar penumpang ke berbagai tujuan. Pilar tinggi dan lorong panjang di lantai ini mengingatkan kami dengan bandara kelas dunia Kuala Lumpur, Bangkok dan Hongkong. Di seberang depan terdapat masjid Al Akbar berbentuk dome setengah lingkaran. Di depan terdapat tempat penitipan sepatu/sandal yang siang itu tidak ada petugasnya, kemudian area bebas alas kaki yang sangat panas saat tengah hari, lalu inti masjid yang sangat sejuk dengan ventilasi alami. Toilet ada di sayap kanan dan kiri, terpisah untuk jamaah laki-laki dan perempuan. Sangat cantik masjid ini. Dari masjid ini bisa langsung ke area mezanin melalui jalan miring yang ramah difabel. Tampaknya banyak pengunjung dari wilayah sekitar bandara yang mengkhususkan jalan-jalan ke sini, terdengar dari pembicaraan mereka yang akan berkumpul di tempat parkir jam 3. Bandara sebuah area megah di tengah kawasan pedesaan, diujung barat daya Daerah Istimewa Yogyakarta.

Penerbangan tersedia di sini : Garuda Indonesia, Citilink, Batik Air, Lion Air, Air Asia, dengan jurusan : Jakarta, Surabaya, Denpasar, Pekanbaru, Makassar, Balikpapan, Banjarmasin, Bandar Lampung. Gerai makanan : Gudeg Yu Djum (lantai Mezanin), AW & Roti O (di dalam lantai 1 kedatangan). Transportasi : kereta bandara (lantai mezanin), DAMRI (lantai 1). Sinyal Telkomsel sangat bagus di sini. Lama perjalanan dengan kereta bandara adalah 39 menit.

Menyenangkan jalan-jalan di area public YIA. Mengingat masih terbatasnya minimarket, mungkin ada baiknya siapkan bekal dan air minum yang cukup. Atau jika ingin wisata kuliner dan belanja di sana juga boleh, karena sudah ada tempat makan khas Jogja seperti Gudeg Yu Djum dan karya UMKM binaan BPD DIY. Di area parkir juga tersedia kedai kopi. Bandara YIA dapat menjadi wisata alternatif di Daerah Istimewa Yogyakarta.

Bagikan ini:

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Lagi
  • Cetak
  • Reddit
  • Twitter
  • Tumblr
  • Pinterest
  • Pocket
  • Telegram
  • WhatsApp
  • Skype
  • Surat elektronik

Menyukai ini:

Suka Memuat...

Pengalaman Menginap Di Hotel KHAS Tugu Yogyakarta

11 Minggu Apr 2021

Posted by asambackpacker01 in Hotel, Kuliner, Wisata, Yogyakarta

≈ 1 Komentar

Tag

fasilitas hotel Pesonna, hotel khas tugu yogyakarta, hotel Pesonna, jalan jalan ke Yogyakarta, kuliner yogya, pengalaman Menginap di hotel Pesonna Tugu Yogyakarta, Pesonna Tugu Yogyakarta, stasiun Tugu Yogyakarta, Yogyakarta International Airport


Setelah sekian lama tidak menginap di hotel selama pandemi Covid 19, akhirnya hari ini kami menginap di hotel. Hotel yang kami pilih adalah hotel Pesonna Tugu (mulai 2022 namanya berganti menjadi hotel Khas Tugu) yang ada di jalan Diponegoro Yogyakarta.

LOKASI : strategis, dekat dengan Tugu Yogya (300 m), stasiun Tugu Yogya & jalan Malioboro (1200 m). Benteng Vredeburg dan alun alun Utara Keraton Yogyakarta juga sekitar 2 km yang dapat ditempuh jalan kaki melalui trotoar yang lebar dan nyaman, disarankan dilakukan pagi atau sore sampai jam 9 malam dimana cuaca tidak terlalu panas. Dekat sini banyak makan dan jajan yang ngehits diantaranya lupis mbah Satinem yang ada di samping hotel. Ya, kami staycation karena rumah kami hanya berjarak 7 km saja dari hotel ini. Jarak hotel ke bandara Adisucipto (JOG) 9 km biasa untuk pesawat baling-baling seperti Citilink, sedangkan untuk pesawat jenis lain dari hotel ke bandara YIA 43 km.

1,2 km ke stasiun Yogyakarta, 1,6 km ke Malioboro mall dan 43 km ke bandara YIA

FASILITAS : Kami pesan di Agoda 2 Minggu sebelum kedatangan. Tarif kamar deluxe nya 300 ribuan termasuk sarapan, jauh dibawah dari publish rate nya yang 1,1 juta. Hotel ini bintang 3 yang dilengkapi kolam renang, restoran dan ruang pertemuan. Tersedia juga parkir outdoor yang rindang. Hotel ini berkonsep stylish syariah dimana pegawai perempuan semua berjilbab dan tiap kamar tersedia Al Qur’an, sajadah dan mukena.

COVID 19: Protokol kesehatannya sangat bagus, sebelum masuk ada tempat cuci tangan, pengukur suhu tubuh dengan sensor otomatis. Dekat lift juga ada semprotan disinfektan otomatis. Check diminta KTP, data dan persetujuan tidak merokok di kamar dimana kalau melanggar dendanya 1 juta dan pernyataan bebas Covid 19 buat yang tidak membawa hasil tes PCR/antigen/Genose. Dekat resepsionis ada welcome drink (ambil sendiri) teh dan jahe hangat yang cukup manis.

KAMAR: Isi kamar deluxe yang saya pesan : springbed ukuran queen, meja kerja dengan lampu meja, lampu tidur, TV 30 inch dengan TV kabel 30 channel dimana untuk hiburan ada HBO, HBO Signature, HBO Hits, FOX Movies, AXN dll, untuk berita ada CNN, Al-Jazeera, dan 10 TV lokal. Air minum botol 600 ml tersedia di kamar mandi. 2 cangkir, perebus air dan bahan minuman (kopi instan, teh hitam, gula pasir, gula aren dan krimer), kulkas kaca ada di sekitar meja kerja. Safety Deposit Box cukup untuk laptop ukuran 14 inch dengan gantungan baju serta tempat tas ada di atasnya. Untuk kamar mandi menggunakan shower, lengkap dengan amenities (sabun, shampo, sikat dan pasta gigi), kloset duduk, 2 handuk. Bisa dikatakan sangat lengkap di kelasnya. Kecepatan internet WIFI yang terbaca di aplikasi Opensignal unduh = 2,92 Mbps , unggah = 1,99 Mbps, latensi = 14, seperti internet rumah.

KESAN : Untuk kesan mewah elegan, terasa di lobi, restoran dan lift. Tapi begitu masuk lorong, kamar dan kolam renang, terlihat sederhana elegan. Mungkin yang kamar suite yang mewah elegan. Elegan di sini dari lantainya keramik retro dan langit-langit yang cukup tinggi. Kursinya dari kayu yang kokoh. AC nya masih individu, bukan sentral. Kamar tidak kedap, suara kamar lain terdengar, mungkin karena ada celah di pintu dan insulasi dinding yang kurang baik. Termasuk ketat dalam peraturan, seperti biaya 50% check out lewat pukul 12.30, 100% check out lewat pukul 16.00, denda 1 juta merokok di kamar.

SARAPAN : bisa dibilang sederhana namun lengkap dan sedap semua. Di saat pandemi covid19 ini protokol kesehatan dijalankan termasuk pemberian sarung tangan dalam amplop untuk dipakai saat mengambil makanan. Paling depan tersaji sereal dan susu serta aneka roti. Di tengah tersedia nasi putih, nasi goreng, bihun, cap cay, filet ikan, bubur ayam beserta pelengkapnya, pudding, semangka dan nanas. Di outdoor tersedia omelet telur, kopi dan teh dalam jug, jamu beras kencur, kunyit asam dan jus belimbing. Semua segar, sedap, nikmat. Kami nikmati sarapan 12 April 2021 sehari sebelum Ramadhan.

Secara umum fasilitas hotel ini lengkap dan sepadan dengan harganya. Menyenangkan menginap di sini.

Bagikan ini:

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Lagi
  • Cetak
  • Reddit
  • Twitter
  • Tumblr
  • Pinterest
  • Pocket
  • Telegram
  • WhatsApp
  • Skype
  • Surat elektronik

Menyukai ini:

Suka Memuat...

Menikmati Tengkleng Hohah

09 Kamis Jul 2020

Posted by asambackpacker01 in Bisnis, Kuliner, Tips, Wisata, Yogyakarta

≈ Tinggalkan komentar

Tag

jalan jalan ke Yogyakarta, Kuliner, kuliner yogya, kuliner yogyakarta, stasiun Tugu Yogyakarta, tengkleng hohah yogyakarta, Yogyakarta, Yogyakarta International Airport


Beberapa waktu lalu saya sempat mencoba Tengkleng Hohah yang merupakan salah satu usaha dari Saptuari Sugiharto yang berada di Jalan Wonosari KM 7, Baturetno, Banguntapan, Bumiwetan, Baturetno, Kec. Banguntapan, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55573. Tak jauh dari rumah.

Tengkleng adalah masakan berbahan daging sapi atau kambing yang berasal dari Jogja dan Solo. Sekilas memang sajian ini mirip dengan gulai, namun bedanya kuah tengkleng lebih encer. Orang juga biasanya menyebut tengkleng dengan balungan atau tulang karena memang menu ini menyediakan olahan balungan, seperti tulang rusuk, tulang bagian kaki, maupun bagian punggung.

Beberapa keunggulan Tengkleng Hohah antara lain :

  • rasanya sangat nikmat, kuah bening segar yang terasa gurih, ditambah irisan cabai, apalagi ditemani segelas jeruk hangat
  • tidak bau prengus/bau kambing
  • ngangeni/bikin rindu
  • nasi ambil sendiri, sehingga bisa menyesuaikan dengan tingkat kelaparan. Seporsi tengkleng 39 ribu cukup untuk 2-3 orang.
  • parkiran luas, boleh di depan maupun belakang
  • harga terjangkau (lihat gambar). Selain tengkleng ada sate, gulai, tongseng, nasi goreng dll.

Bagi yang mau ke Yogyakarta, bisa mampir makan di situ, lokasinya tak jauh dari kota Yogyakarta. Lokasi lain terdekat dengan tempat makan ini adalah kebun binatang Gembira Loka, pusat kerajinan perak Kotagede, outlet pusat kaos Dagadu, dan komplek AURI (bandar udara Adisucipto). Ini lokasinya. Kalau dari stasiun Tugu/Malioboro/Kraton berjarak sekitar 11 km.

Bagikan ini:

  • Facebook
  • LinkedIn
  • Lagi
  • Cetak
  • Reddit
  • Twitter
  • Tumblr
  • Pinterest
  • Pocket
  • Telegram
  • WhatsApp
  • Skype
  • Surat elektronik

Menyukai ini:

Suka Memuat...
← Older posts

Ikuti Kami

  • Instagram
  • Twitter
  • Facebook

Cari

Terjemahan

Kategori

  • Air Asia
  • Anadolujet
  • Ankara
  • Asian Games
  • Asuransi
  • Australia
  • Bali
  • Bandung
  • Bangkok
  • Banjarmasin
  • Batik Air
  • Batu
  • Bisnis
  • Bogor
  • Brunei Darussalam
  • Buku
  • Cappadocia
  • China
  • Citilink
  • Denizli
  • Doha
  • Emas
  • Emirates
  • Garuda Indonesia
  • Goreme
  • Ho Chi Minh
  • Hongkong
  • Hotel
  • Internet
  • Investasi
  • Islam
  • Istanbul
  • Jakarta
  • Jepang
  • Jetstar
  • Johor
  • Kereta api
  • KLM
  • Kontes
  • Kuala Lumpur
  • Kuliner
  • Kyoto
  • Langkawi
  • Lion Air
  • Lombok
  • Macau
  • Makassar
  • Malang
  • Malaysia
  • Malindo
  • Medan
  • Melbourne
  • Olahraga
  • Olimpiade
  • Osaka
  • Palembang
  • Pamukkale
  • Pegasus
  • Penang
  • Perth
  • Qatar
  • Qatar Airways
  • Scoot Airlines review
  • Sea Games
  • Shenzen
  • Singapura
  • Solo
  • Sriwijaya Air
  • Surabaya
  • Sydney
  • Thailand
  • Tiger Air
  • Tips
  • Tokyo
  • Turki
  • Turkish Airlines
  • Umrah
  • Umroh
  • Vietnam
  • Wisata
  • Yogyakarta

Arsip

  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020
  • November 2020
  • Oktober 2020
  • September 2020
  • Agustus 2020
  • Juli 2020
  • Juni 2020
  • Mei 2020
  • April 2020
  • Maret 2020
  • Februari 2020
  • Januari 2020
  • Desember 2019
  • November 2019
  • Oktober 2019
  • September 2019
  • Agustus 2019
  • Juli 2019
  • Juni 2019
  • Mei 2019
  • April 2019
  • Maret 2019
  • Februari 2019
  • Januari 2019
  • Desember 2018
  • November 2018
  • Oktober 2018
  • September 2018
  • Agustus 2018
  • Juli 2018
  • Juni 2018
  • Mei 2018
  • April 2018
  • Maret 2018
  • Februari 2018
  • Januari 2018
  • Desember 2017
  • November 2017
  • Oktober 2017
  • September 2017
  • Agustus 2017
  • Juli 2017
  • Juni 2017
  • Mei 2017
  • April 2017
  • Maret 2017
  • Februari 2017
  • Januari 2017
  • Desember 2016
  • November 2016
  • Oktober 2016
  • September 2016
  • Agustus 2016
  • Juli 2016
  • Juni 2016
  • Mei 2016
  • April 2016
  • Maret 2016
  • Februari 2016
  • Januari 2016
  • Desember 2015
  • November 2015
  • Oktober 2015
  • September 2015
  • Agustus 2015
  • Juli 2015
  • Juni 2015
  • Mei 2015
  • April 2015
  • Maret 2015
  • Februari 2015
  • Januari 2015
  • Desember 2014
  • November 2014
  • Oktober 2014
  • September 2014
  • Agustus 2014
  • Juli 2014
  • Juni 2014
  • Mei 2014
  • April 2014
  • Maret 2014
  • Februari 2014
  • Januari 2014
  • Desember 2013
  • November 2013
  • Oktober 2013
  • September 2013
  • Agustus 2013
  • Juli 2013
  • Juni 2013
  • Mei 2013
  • April 2013
  • Maret 2013
  • Februari 2013
  • Januari 2013
  • Desember 2012
  • November 2012
  • Oktober 2012
  • September 2012
  • Agustus 2012
  • Juli 2012
  • Juni 2012
  • Mei 2012
  • April 2012
  • Maret 2012
  • Februari 2012
  • Januari 2012
  • Desember 2011
  • November 2011
  • Oktober 2011
  • September 2011
  • April 2011
  • Maret 2011
  • Februari 2011
  • Januari 2011
  • September 2010
  • Mei 2010
  • April 2010

Blog di WordPress.com.

  • Ikuti Mengikuti
    • asambackpacker01.wordpress.com
    • Bergabunglah dengan 609 pengikut lainnya
    • Sudah punya akun WordPress.com? Login sekarang.
    • asambackpacker01.wordpress.com
    • Sesuaikan
    • Ikuti Mengikuti
    • Daftar
    • Masuk
    • Laporkan isi ini
    • Lihat situs dalam Pembaca
    • Kelola langganan
    • Ciutkan bilah ini
 

Memuat Komentar...
 

    %d blogger menyukai ini: