Hari Minggu lalu kami sempatkan ke BBW 2022 Jogja yang berlangsung dari 28 Juli-7 Agustus 2022 pukul 09.00-23.00 WIB. Tempatnya di Terminal B Bandara Adisucipto yang sudah lama tidak digunakan. Sebelumnya BBW 2019 Jogja diadakan di Jogja Expo Center (JEC), Bandung di hotel Mason Pine Padalarang, kemudian 2020-2021 vakum karena pandemi Covid 19. BBW ini juga dilakukan di berbagai kota besar seperti Surabaya, Jogja, ke depan Bandung dan Jakarta.
Untuk ke bandara Adisucipto sangat mudah. Bisa menggunakan kendaraan pribadi (mobil/motor), KRL (kereta api), bus Trans Jogja. Semuanya perhentian nya berada di stasiun kereta Maguwo Yogyakarta. Untuk ke lokasi bisa drop off penumpang dulu, lalu balik ke parkiran dekat stasiun Maguwo, lalu jalan kaki 550 meter melalui underpass ke arah terminal A lanjut trotoar ke terminal B. Sejak adanya YIA (Yogyakarta International Airport) di Kulonprogo, bandara Adisucipto (JOG) ini sepi sekali, hanya diterbangi pesawat baling-baling ATR Wings Air dan Citilink.

Suasana ramai mulai terasa sepanjang jalan ke terminal B. Untuk masuk ke arena pameran gratis, siapkan saja aplikasi PeduliLindungi. Suasana ramai sekali, ada 35000 judul buku yang dijual dan terus diupdate setiap hari sampai penutupan tanggal 7 Agustus nanti. Peserta dapat menukar bukti upload foto atau video di media sosialnya dengan pembatas buku di information center pameran. Pengguna BCA juga dapat diskon tertentu. Yang berminat silakan datang ke sana.






