• Beranda
  • Tips Jalan-jalan Ke Hongkong, Macau, Dan Shenzen
  • Tips Liburan Ke Turki
  • Tips Memilih Dan Menginap Di Hostel
  • Tips Jalan-jalan Ke Australia
  • Tips Liburan Ke Jepang
  • Aktifkan Berlangganan Roaming Sejak di Indonesia
  • Pekan Raya Jakarta Kemayoran Update 2020
  • Menginap di Bandara Changi Singapura
  • Promo Tiket Pesawat dan Hotel
  • Menginap di Bandara Soekarno Hatta
  • About

~ Perjalanan untuk mendapatkan pencerahan

Category Archives: Ankara

adalah ibukota Republik Turki

Malaysia-Qatar-Turki 2016 : Aneka Kuliner Yang Kami Nikmati

09 Jumat Des 2016

Posted by pengingat in Anadolujet, Ankara, Bandung, Denizli, Doha, Goreme, Istanbul, Kuala Lumpur, Kuliner, Malindo, Pamukkale, Qatar, Qatar Airways, Tips, Turki, Wisata

≈ 18 Komentar

Tag

bekal travel ke Turki, buah dan sayur murah di Turki, grosir makanan di kuala lumpur, jalan jalan ke turki, kuliner enak dan murah kuala lumpur, liburan ke Turki, makanan di anadolu jet, makanan di bellamaritimo pamukkale, makanan di Erboy hotel, makanan di Esra Petrol hotel, makanan di goreme jasmine, makanan di pegasus air, makanan di qatar airways, makanan di Turki, makanan di turkish airlines, menu hotel di Turki, pengalaman naik Qatar Airways, pengalaman naik Turkish Airlines, Tips Jalan Jalan ke Turki, tips liburan ke Turki, turkey food


Saya ingin sharing mengenai makanan selama di terbang (di udara) dan selama di tujuan wisata (di darat). Untuk perjalanan ke Turki ini kami membawa bekal antara lain :

  1. Magic jar 0,3 liter dan beras yang sudah di bungkus buat sekali masak
  2. Lauk rendang, abon, kering kentang dan gudeg kaleng
  3. Mie gelas, sambal sachet.

Bahan-bahan ini sebagian kami persiapkan dari Bandung dan sebagian kami beli di Kuala Lumpur. Minimal sekali sehari makan masakan sendiri, masak nasi pagi-pagi sebelum mandi, kemudian sarapan karena kami pilih hotel yang menyediakan sarapan pagi , berarti 1x lagi entah makan siang atau malam kami bisa menikmati kuliner setempat.

Jpeg
nasi+kering kentang+simit

Selama perjalanan, ini kuliner yang kami nikmati yang merupakan complimentary, kecuali di Pegasus Airlines (lcc) :

  • Malindo Air (Bandung-Kuala Lumpur pp), 2 Snack (roti dan biskuit) dan 2 minuman (jus/soda dan air putih). Kalau di website nya dibilang bisa pesan (beli) makanan di bawah sekalian saat beli tiket pertama, tetapi pas mau keberangkatan daftar menu ini hilang. Di pesawat pun sudah tidak jualan.
snack-dan-minum-od-302-kl-bandung
snack dan minum di malindo air
  • Qatar Airways (Kuala Lumpur-Doha-Istanbul pp), full meal 4x + snack untuk KL-Doha pp. makanannya enak-enak, terdiri hidangan utama (beef, chicken), salad, roti dengan mentega, coklat, air putih gelas, pilihan minuman. Tetapi tidak ditampilkan di websitenya. Sudah banyak memposting makanan maskapai ini dengan kata kunci : qatar airways meal . Qatar Airways makanan minumannya paling mantap.qatar airways logo
  • qatar-air-bubur-ayam
    bubur ayam qatar air
    nasi-ayam-briyani-qatar-air-doha-kl
    chicken machboos mirip ayam briyani
    habis-ayam-dan-just-tinggal-olesan-roti
    tinggal roti
    qatar-air-ist-doh-kentang-ayam-brokoli
    menu lengkap
    qatar-air-omelet
    omelet qatar air
    salah-satu-tambahan-minuman
    salah satu tambahan minum
    beef-qatar-air-doha-kl
    braised beef
    cheese-cake-yang-enak-banget
    cheese cake yang enak sekali
  • Anadolu Jet (Istanbul SAW-Kayseri), roti burger dan air mineral.
  • anadolu-meal
    meal anadolu
  • Bus Metro Turizm (Goreme-Denizli),  minuman hangat 3x dan air putih free flow.
  • Bus Pamukkale (Pamukkale-Selcuk), minuman hangat dan air putih
  • Turkish Airlines (Izmir-Istanbul SAW), dari gambar di laman nya ada burger spesial, hangat dan besar serta pendampingnya,namun itu adalah penipuan publik, kenyataannya cuma sepotong roti dibungkus kertas. Satu-satunya kenyataan yang lebih buruk dari harapan selama jalan-jalan di Turki. Sedangkan minuman tersedia teh, kopi, jus dan susu. Untuk penerbangan jarak jauh-luar negeri menunya lebih lengkap seperti di bawah.
  • ic_hat_economy_class_b_01
    gambar paket turkish
    sajian-turkish-airlines
    aktual
    ic_hat_economy_class_b_02
    gambar paket turkish
    ic_hat_economy_class_b_03
    gambar paket turkish
    dis_hat_economy_class_2015_k_01
    gambar makanan long haul turkish
    dis_hat_economy_class_2015_k_02
    gambar makanan long haul turkish
    dis_hat_economy_class_2015_k_03
    gambar makanan long haul turkish
    dis_hat_economy_class_2015_k_04
    gambar makanan long haul turkish
  • Pegasus (Istanbul SAW-Ankara pp). Menu lengkap dijual sekitar 20 TL (75-100 ribu Rupiah).steak-panggangcaesar-saladpasta-hot-mealbakso-panggangayam-schnitzelayam-panggang
  • Jpeg
    aktual kacang hijau yang dimasak ala turki
    sarapan-dingin
    scnitzel
    chicken schitzel yang uenak
    caesar-salad
    caesar salad yang gurih segar
    kofte
    kofte. makanan terbaik di maskapai turki

    Rasanya sangat enak. Ada logo Do&Co Turkish, mungkin seperti ini hidangan di Turkish Airlines jarak jauh.

    Sarapan complimentary hotel

    • Esra Sultan Petrol-Istanbul : sarapan ala Turki yang sederhana namun enak, setumpuk selai dan mentega beserta roti sebagai tambahan.
    esra-sultan-hotel-breakfast
    sarapan di esra
    pemandangan-dari-teras-esra-sultan-hotel
    makanan dengan latar belakang masjid kecil didepan masjid biru
  • Goreme Garden House (2x) : sarapan ala Turki ditambah telur dadar pada hari pertama dan telur dalam nampan yang wow spektakuler rasanya, menemen, buah zaitun dll. Roti nya juga sangat renyah. Memang ahli orang Turki bikin makanan sedap
  • roti
    renyah sekali roti gandum ini
    gula-apa-permen
    ini adalah gula, bukan permen
    sarapan2
    enak banget dah
    goreme-jasmine-house-breakfast-1st-day
    telur dadar yang enak
  • Bellamaritimo Hotel-Pamukkale : hotel keluarga ini menyajikan sarapan yang dibuat ayah ibu pengelola hotel. Enak sekali sarapan di sini.
  • sarapan-hotel-bellamaritimo
    Sarapan di bellamaritimo hotel pamukkale
  • Ephesus Hostel-Selcuk : Tak sempat sarapan, karena check out lebih awal. Ada jeruk bebas ambil di dapur. Karena musim buah, jeruk, delima, dan anggur ada dimana-mana, dijual sangat murah.
  • Erboy Hotel-Istanbul (4x) : paling lengkap selama di Turki, ada pojok aneka keju dan roti, pojok buah dan salad, ada pojok telor, sosis & roti telor, ada pojok kopi dan minuman lain. Mantap
  • Sedangkan jajan di luar sbb :

    • KL (H1+H2) : makan di Nu Sentral, kedai dekat hotel, BK KL Sentral dan kafe Museum Negara. Makan di KL termasuk murah, dibandingkan makan fast food di kota besar di Indonesia.
    Doha (H3+H13) : masih kenyang makan di Qatar Airways 😉 Istanbul (H3+H4) : sarapan di hotel, jajan chesnut dan simit Goreme (H5+H6) : coba makan di Safak kafe, kafe no 1 di Goreme versi TripAdvisor: Adana Kebab yang lumayan enak. Kopinya juga enak. Baklavanya enak, tapi dibawah ekspektasi.
    adana-kebab-18-tl
    Adana kebab yang enak di Goreme
    Pamukkale (H7) : makan pide, pizza Turki dan Ayran (yoghurt asin) di kafe depan masjid. Enak dan menyehatkan. Selcuk (H8+H9) : beli tavuk Kebab (Kebab ayam)di pasar pusat kota. lumayan dan cukup murah 4 TL.
    tavuk-or-chicken-kebab-4-tl
    Istanbul (H9 sd H13) : sarapan di hotel, jajan kumpir, simit, balik ekmek (burger ikan), makanan supermarket dan makan bekal sudah cukup. Kafe nya agak overprice.
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jatah makan siang green tour, saya pilih sup dan beef casserole Buah murah di pasar dan sekali beli mi instan
    Jpeg
    snack-doha-kl
    jus-10-ribuan
    origin-of-indonesia
    teh-dan-kopi-turki
    anggur-05-tl-2rb-rupiah

    Oh ya, tentang makanan, sebelum berangkat saya penasaran dengan makanan khas daerah yang ditampilkan di prangko Turki ini, sayangnya cuma sebagian yang sudah saya coba, yang lainnya silakan dicoba

    makanan-gaziantep
    makanan-anatolia
    makanan-karadeniz
    makanan-anatolia-tengah

    Iklan

    Bagikan ini:

    • Facebook
    • LinkedIn
    • Lagi
    • Cetak
    • Reddit
    • Twitter
    • Tumblr
    • Pinterest
    • Pocket
    • Telegram
    • WhatsApp
    • Skype
    • Surat elektronik

    Menyukai ini:

    Suka Memuat...

    Tips Jalan Jalan ke Turki

    20 Minggu Nov 2016

    Posted by pengingat in Ankara, Doha, Istanbul, Malaysia, Malindo, Pegasus, Qatar, Qatar Airways, Tips, Turki, Turkish Airlines, Wisata

    ≈ 21 Komentar

    Tag

    buah dan sayur murah di Turki, internet murah di turki, jalan jalan ke turki, kurs lira turki ke rupiah, majalah pesawat turki, makanan di qatar airways, makanan di Turki, pengalaman naik Anadolu jet, pengalaman naik Malindo air, pengalaman naik Pegasus, pengalaman naik Qatar Airways, pengalaman naik Turkish Airlines, Tips Jalan Jalan ke Turki, transportasi di turki


    Beberapa tips dari saya untuk yang mau ke Turki, antara lain :

    1. Beli tiket jauh hari atau saat promo. Diskon sampai 50% dari harga normal, terutama keberangkatan dari Kuala Lumpur. Kalau dihitung untuk full service airline (Qatar Airways, Emirates dll)  ongkos per jam nya hanya sekitar 250 ribu Rupiah/jam penerbangan.

    Video jalan-jalan di Turki : https://youtu.be/GBXdggm0DvQ

    2. Untuk penerbangan lokal di Turki banyak pilihan, 3 diantaranya Turkish Airlines (full service), Anadolu (anaknya Turkish, low cost tapi dikasih Sandwich dan minum) dan Pegasus (paling murah, 30 TL~120 rb Rupiah 1 jam perjalanan Istanbul-Ankara,  free bagasi 15 kg, kalau mau full meal nya nambah sekitar 25 TL (di Maret’16 masih 21.9 TL, depresiasi TL) dengan katering yg sama dg Turkish Airlines-Do&Co, sama dengan hidangan Turkish Airlines untuk penerbangan jarak jauh).

    pemandangan dari dalam ruang tunggu bandara adnan menderes izmir
    pemandangan dari dalam ruang tunggu bandara adnan menderes izmir
    pegasus
    pesawat anadolu
    pesawat anadolu

    aktual kofte. makanan terbaik di
    aktual kofte. makanan terbaik di
    iklan
    iklan

    3. Bus antar kota sedikit lebih murah daripada pesawat, tapi boleh sebagai alternatif menginap di perjalanan. Tiap 2-3 jam istirahat dan diberi minum (pengalaman pakai Suha Turizm). Ada audio video + kadang dipinjami headset, tapi kadang tidak.

    minuman-di-bus
    ada-avod-tapi-rusak

    4. Hotel, cari yang sekalian ada sarapannya. Kalau makan+minum di luar sekitar 25 TL (100 rb Rupiah) apalagi di restoran turis. Fast food harganya lebih pasti (bisa di cek promosinya di web masing-masing).

    sarapan-hotel-bellamaritimo
    adana-kebab-18-tl

    5. Berkunjung ke museum pakai museum pass. Kalau hanya di Istanbul ada pass 5 hari harganya 85 TL, sedangkan seluruh Turki ada pass 15 hari harganya 185 TL. Dalam 11 hari perjalanan saya minggu lalu ke Istanbul, Cappadocia, Pamukkale, Selcuk, dengan kartu ini bisa menghemat 46% (dari kalau beli tiket on the spot saya total 345 TL). Kalau sprint bisa lebih besar lagi penghematannya (lbh banyak yang dikunjungi). Tapi mungkin kurang enjoy karena terburu-buru.

    museum pass turkey 15 days
    museum pass turkey 15 days
    go show museum ticket
    go show museum ticket

    6. Yang suka pasar tradisional, bisa cari info di internet jadwal pasarannya. Harganya bisa sangat murah saat mau tutup. Pasar Rabu di Goreme, 7 buah jeruk/oren + 2 delima cuma 1,5 TL (6 ribu Rupiah). Pasar Sabtu di Selcuk 1,1 kg anggur merah manis cuma 0,5 TL (2 ribu Rupiah). Pasar Rabu di Fatih Istanbul juga murah, cabai merah Turki sekilo cuma 4 TL (16 ribu Rupiah). Mungkin juga kebetulan karena musim. Zaitun 8 TL/kg.

    pasar sabtu Selcuk
    pasar sabtu Selcuk
    pasar rabu Goreme
    pasar rabu Goreme

    7. Selama 11 hari di Turki tak sekalipun mampir ke mall, menandakan banyak yang menarik di Turki. Biasanya kami baru ke mall kalau suatu tempat obyek wisata nya kurang (kurang banyak/kurang menarik).

    8. Sejauh yang saya rasakan, aman saja di Turki. Di bandara besar selalu ada tank+ tentara, polisi. Di tempat umum juga. Pemeriksaan di bandara seperti di Indonesia, 2 x screening, waktu masuk bandara dan setelah check in/memasuki ruang tunggu. Semua tempelan (ikat pinggang, gelang, dompet) harus di lepas (sebaiknya masukkan ke tas agar tidak ketinggalan).

    9. Makin hari makin murah kurs TL (Turkey Lira), waktu bulan Januari’16 masih 4700-an, Nopember’16 tinggal 3900-an. Beruntung kalau harga tur/hotel tidak naik/disesuaikan. Biasanya saat memesan hotel di Turki (misal di booking) mematok dalam Euro yang lebih stabil. Pas bayar di hotel boleh dalam TL atau Euro atau USD, tapi kembaliannya dalam TL. Bekal Euro/ USD / kartu debit lebih Ok daripada bawa TL.

    tly-vs-idr

    10. Transportasi darat agak mahal, pakai Istanbulkart 2.15 TL (8300) sekali naik, beli token (tanpa Istanbulkart) 4 TL. Mungkin karena bensin/petrol di sana di atas 4 TL (16 ribu Rupiah)/liter. Bus kota sering penuh dan kena macet pada jam berangkat/pulang kerja. Lebih pasti naik metro atau tram. Untuk tram mayoritas di permukaan tanah, sekalian bisa sightseeing. Yang jelas dengan Istanbulkart lebih hemat (45%) daripada beli token. Dapat dipergunakan untuk metro, tram, ferry, teleferik/kereta gantung, bus kota.

    istanbulkart
    istanbulkart
    tram di istanbul
    tram di istanbul

    11. Brosur yang ada di information center milik pemerintah Turki sangat lengkap dan minim iklan. Website mereka http://howtoistanbul.com/en/getting-around/1727 cukup informatif. Tiap maskapai sekalipun low cost macam Pegasus majalahnya boleh di bawa pulang (ada tulisan your complimentary copy di cover majalah). Bandara dan bus Havatas juga ada majalah gratis yang lumayan menambah pengetahuan.

    img_20161115_094326

    12. Air minum dalam kemasan apapun merk nya terasa segar, tidak ada yang pahit atau ada rasa yang aneh. Mungkin kebetulan, atau juga karena kandungan mineralnya. 600 ml 1 TL, 1,5 liter 2 TL, 5 liter 3 TL.

    13. Operator seluler yang ada sinyal di semua tempat adalah Turkcell. Beli di sekitar Sultanahmet 100 TL (400 ribu) isi 4 GB, 500 menit telpon, 1000 SMS. Lebih murah daripada roaming. Kebetulan sebelum pakai Turkcell, tiba di sana masih pakai prabayar Telkomsel (simpati, as), langsung ada SMS alamat dan telpon kedutaan besar RI di Turki, waktu transit di Qatar dan Malaysia juga ada. Merasa di perhatikan sebagai WNI. Hotel yang kami inapi semua kasih WIFI gratis unlimited. Bandara Doha juga kasih WIFI unlimited, sedangkan bandara di Turki kasih limit 2 jam dengan password di kirim ke no hp (no Indonesia bisa).

    sim card Turkcell
    sim card Turkcell
    Free WIFI Ankara Esenboga Airport
    Free WIFI Ankara Esenboga Airport

    14. Sarapan ala Turki enak, menyehatkan dan mengenyangkan. Kalau ingin nasi, bawa magic jar dan beras beserta lauk pauk. Saat musim dingin, nasi lebih tahan lama. Kopi Turki yang terkenal kurukahveci Mehmet Efendi, enak sekali menurut saya. Es krim Algida~Walls tekstur nya unik seperti gelato. Balik ekmek (Sandwich ikan panggang) agak basah, cocok dengan sambal dari Indonesia.

    goreme-jasmine-house-breakfast-1st-day

    15. Panduan di laman TripAdvisor, booking.com, agoda dll maupun sharing pengalaman blog para traveler boleh dijadikan rujukan. Salah satunya blog saya(hahaha)

    https://asambackpacker01.wordpress.com/2016/11/15/liburan-2016-persiapan-ke-turki/.

    asambackpacker01

    16. Sebaiknya tidak sendirian, berdua pun kadang ada yang nekat mendekat (sok kenal sok akrab).

    Rasanya tak cukup sekali ke Turki, kalau ada rezeki dan waktu InsyaAllah ingin ke sana lagi.

    Bagikan ini:

    • Facebook
    • LinkedIn
    • Lagi
    • Cetak
    • Reddit
    • Twitter
    • Tumblr
    • Pinterest
    • Pocket
    • Telegram
    • WhatsApp
    • Skype
    • Surat elektronik

    Menyukai ini:

    Suka Memuat...

    Malaysia-Qatar-Turki 2016 : Aneka Pesawat Yang Kami Naiki

    14 Senin Nov 2016

    Posted by pengingat in Ankara, Bandung, Doha, Malindo, Pegasus, Qatar Airways, Tips, Turki, Turkish Airlines, Wisata

    ≈ 2 Komentar

    Tag

    Anadolujet, bagasi malindo air, fasilitas malindo air, jalan jalan ke turki, makanan di qatar airways, Malindo Air, Pegasus Airlines, pengalaman naik Anadolu jet, pengalaman naik Malindo air, pengalaman naik Pegasus, pengalaman naik Qatar Airways, pengalaman naik Turkish Airlines, Qatar Airways, tiket promo Qatar Airways, Turkish Airlines, ulasan malindo air


    Perjalanan ke Malaysia dan Turki ini salah satu perjalanan paling banyak naik pesawat, betapa tidak, 10 kali kami naik turun pesawat dalam 14 hari, menggunakan 5 maskapai penerbangan.

    Untuk pembelian tiket, kami langsung di website masing-masing, ada kemudahan jika ada update informasi maka bisa langsung dapat informasi dari maskapai bersangkutan. Kekurangannya harus pakai kartu kredit dan tidak mendapat harga promo agen tiket jika ada.

    Berikut urutan berdasarkan waktu keberangkatan pertama hingga terakhir:

    1. Malindo Air (http://www.malindoair.com/id/)

    malindo-web

    malindo-air

    Bandung-KLIA (29 Oktober 2016, 2:05 siang, lama perjalanan 2 jam 5 menit). Jatah bagasi : 30 kg/orang, meal & drink : roti sosis, biskuit, air mineral, jus/teh/kopi (tiap penumpang dapat 2 snack dan 2 minuman), Hiburan : Audio Video on Demand, dipinjami headset, majalah, Pemilihan kursi : bisa dipilih secara gratis saat check in online 48 jam sebelum keberangkatan, Jenis pesawat : Boeing 737-800, On Time Performance : delay 30 menit

    KLIA- Bandung (11 Nopember 2016, 12:10 siang, lama perjalanan 2 jam 5 menit). Jatah bagasi : 30 kg/orang, meal & drink : roti sosis, biskuit, air mineral, jus/teh/kopi (tiap penumpang dapat 2 snack dan 2 minuman),  Hiburan : Audio Video on Demand, dipinjami headset, majalah, koran malaymail, Pemilihan kursi : bisa dipilih secara gratis saat check in online 48 jam sebelum keberangkatan, On Time Performance : on time

     

    snack dan minum malindo
    snack dan minum malindo
    audio video on demand malindo
    audio video on demand malindo

    Maskapai ini low cost semi full service. Low karena harganya rendah (mulai Rp 500 ribu Bandung-Kuala Lumpur) bersaing dengan Air Asia, namun dengan fasilitas seperti full service dan terminal nya di KLIA, bukan KLIA2/LCCT, melebihi ekspektasi. Induknya yang di Indonesia-Lion pun harus belajar menghandle penumpang dan membuat website yang lebih menarik. Setelah dari tahun 2000 an sampai 2015 website http://www.lionair.co.id monoton, akhirnya di 2016 tampilannya lebih cantik, mirip Malindo Air.

    2. Qatar Airways

    qatar-air-web

    KLIA-Doha (31 Oktober 2016, 2:05 dinihari, lama perjalanan 7 jam 40 menit). Jatah bagasi : 30 kg/orang, meal & drink : 1x snack + minum, 1x menu lengkap sarapan+minum, tisu basah, selimut, amenity kits (sikat+odol+earplug+kaus kaki+penutup mata) Hiburan : Audio Video on Demand, ada headset, ada port USB buat charge gadget, majalah, Pemilihan kursi : bisa dipilih secara gratis sejak beli tiket, check in online 48 jam hingga sebelum keberangkatan, Jenis pesawat : Boeing 787 Deamliner (wow :), Delay : on time, smooth take of & landing

    Doha-Istanbul Ataturk(31 Oktober 2016, 1:05 siang, lama perjalanan 4 jam 45 menit). Jatah bagasi : 30 kg/orang, meal & drink : 1x menu makan siang +minum, tisu basah, selimut, Hiburan : Audio Video on Demand, ada headset, majalah, Pemilihan kursi : bisa dipilih secara gratis sejak beli tiket, check in online 48 jam hingga sebelum keberangkatan, Jenis pesawat : Airbus 330-300, Delay : on time

     

    menu lengkap
    menu lengkap
    braised beef
    braised beef
    salah satu tambahan minum
    salah satu tambahan minum
    Oryx entertainment
    Oryx entertainment
    kursi no 10 kelas ekonomi rasa kelas bisnis
    kursi no 10 kelas ekonomi rasa kelas bisnis
    awak kabin qatar airways
    awak kabin qatar airways

    qatar-airways

    Istanbul Ataturk-Doha (10 Nopember 2016, 1:25 siang, lama perjalanan 4 jam 10 menit). Jatah bagasi : 30 kg/orang, meal & drink : 1x menu makan siang +minum, boleh minta tambah minum sewaktu-waktu Hiburan : Audio Video on Demand, ada headset, tisu basah, selimut, majalah, koran Daily Sabah, Pemilihan kursi : bisa dipilih secara gratis sejak beli tiket, check in online 48 jam hingga sebelum keberangkatan, Jenis pesawat : Airbus 330-300, On Time Performance : on time

    Doha-KLIA (10 Nopember 2016, 7:35 malam, lama perjalanan 7 jam 10 menit). Jatah bagasi : 30 kg/orang, meal & drink : 1x menu lengkap makan malam+minum, 1x snack + minum, tisu basah, selimut, amenity kits (sikat+odol+earplug+kaus kaki+penutup mata) Hiburan : Audio Video on Demand, ada headset, ada port USB buat charge gadget, majalah Pemilihan kursi : bisa dipilih secara gratis sejak beli tiket, check in online 48 jam hingga sebelum keberangkatan, Jenis pesawat : Boeing 777-300(wow :), On Time Performance: on time

    Qatar Airways sempat menjadi maskapai full service terbaik dunia versi Skytrax 2012&2015, namun di tahun 2016 no 2, kalah dengan Emirates yang juga terbaik di 2013. Dan tahun 2017 kembali menjadi yang terbaik di dunia. Saya rasa ini maskapai yang luar biasa dengan makanan yang enak, kru yang luwes dan ramah, pesawat yang baru, hiburan audio video Oryx Entertainmet yang berlimpah (3 ribu hiburan, 100 film blockbuster), punya fasilitas tur gratis di Qatar untuk penumpang transit di Doha dengan waktu transit lebih dari 8 jam pada pagi hingga malam. Sesuai ekspektasi. Promo besar 2x pertahun

    3. Anadolu Jet-anak perusahaan Turkish Airlines) (http://www.anadolujet.com/aj-en/)

    anadolujet-web

    Istanbul Sabiha Gokcen-Kayseri Erkilet (1 Nopember 2016, 7:10 malam, lama perjalanan 1 jam 25 menit). Jatah bagasi : 15 kg/orang, meal & drink : pilih 1 dari 3 macam snack (burger/keripikA/keripikB), pilih 1 dari 3 macam minuman (teh/kopi/soda), tisu basah Hiburan : majalah, tidak ada audio video Pemilihan kursi : otomatis dipilihkan saat check in online/bisa request saat check in bandara Jenis pesawat : Boeing 737-800, On Time Performance : on time

     

    meal anadolu
    meal anadolu
    pesawat anadolu
    pesawat anadolu

    anadolu-jet

    Ini maskapai budget nya Turkish Airlines. Tanpa audio video di tiap kursi. Tarifnya murah 60 TL (250 ribu Rupiah) untuk perjalanan 1 jam 25 menit.

    4. Turkish Airlines (http://www.turkishairlines.com)

     

    majalah, sandwich, kopi susu
    majalah, sandwich, kopi susu
    in-turkish-airlines
    antri check in
    antri check in

    Izmir Adnan Menderes – Istanbul Sabiha Gokcen (6 Nopember 2016, 12:40 siang, lama perjalanan 1 jam 5 menit). Jatah bagasi : 15 kg/orang, meal & drink : burger besar hangat, ada label katering Do&Co Turkey, bermacam pilihan minuman, tisu basah Hiburan : majalah, hanya video safety di overhead, Pemilihan kursi : otomatis dipilihkan saat check in online/bisa request saat check in bandara Jenis pesawat : Boeing 737-800, On Time Performance : on time

    turkish-airlines

    Turkish Airlines adalah maskapai terbaik di Eropa versi Skytrax 2016 (ke 6 kali berturut-turut) dan no 8 dunia. Maskapai full service yang mirip fasilitas nya dengan Garuda Indonesia. Tapi overexpected, ternyata tidak ada audio video on demand.

    Buat yang ke Eropa atau tempat lain dengan transit di Istanbul Ataturk ada free tour Istanbul termasuk makan, syaratnya penumpang Turkish Airlines, membayar visa Turki via online 25 USD atau go show 35 USD lalu ke hotel desk yg ada di kedatangan internasional, tur ini tidak bisa dipesan alias go show. Saya rasa worth it, karena makan di restoran + tur jalan jalan Istanbul jauh lebih mahal dari visa Turki yang dibayarkan (lihat http://www.istanbulinhours.com)

    5. Pegasus (https://www.flypgs.com)

    pegasus-web

    Istanbul SAW-Ankara (8 Nopember 2016, 11 siang)

    Istanbul Sabiha Gokcen-Ankara Esenboga (8 Nopember 2016, 12:10 siang, lama perjalanan 1 jam 5 menit).Jatah bagasi : 15 kg/orang, meal & drink : tidak ada, tapi menu lengkap bisa dipesan dengan harga sekitar 100 ribu dari katering Do&Co Turkey, enak sekali rasanya, Pemilihan kursi : otomatis dipilihkan saat check in online, bayar kalau pilih sendiri, Jenis pesawat : Boeing 737-800, On Time Performance : on time

    Ankara Esenboga-Istanbul Sabiha Gokcen(8 Nopember 2016, 8 malam, lama perjalanan 1 jam 5 menit).Jatah bagasi : 15 kg/orang, meal & drink : tidak ada, tapi menu lengkap bisa dipesan dengan harga sekitar 100 ribu dari katering Do&Co Turkey, enak sekali rasanya, Pemilihan kursi : otomatis dipilihkan saat check in online, bayar kalau pilih sendiri, Jenis pesawat : Boeing 737-800, On Time Performance : on time

     

    aktual kofte. makanan terbaik di
    aktual kofte. makanan terbaik di
    chicken schitzel yang uenak
    chicken schitzel yang uenak
    majalah-pegasus

    pegasus

    Ini adalah Lion nya Turki, ada dimana-mana, tapi metode promo tiketnya seperti Air Asia, suka banting harga, hal ini umum tampaknya untuk low cost carrier Eropa (Ryan Air, Germanwings, Easyjet, Thomas Cook, Vueling dll). Spektakuler nya kami dapat tarif 29 Lira Turki (125 ribu Rupiah) untuk Istanbul-Ankara, dan sebaliknya. Kami belum pernah dapat tiket semurah ini. Meski murah, mereka kasih bagasi gratis 15 kg.

    Apabila dihitung biaya/jam perjalanan maka rata-rata tarifnya 250 ribu per jam. Contoh

    • Malindo Bandung-KL = 500 ribu/2 jam = 250 ribu/jam
    • Qatar  Airways KL-Doha-Istanbul = 2,9 juta/12,5 jam = 240 ribu/jam
    • Anadolujet Istanbul-Kayseri = 250 ribu/1,5 jam = 170 ribu/jam
    • Turkish Airlines =360 ribu/1 jam
    • Pegasus Istanbul-Ankara = 125 ribu/1 jam

    Terlihat murah sekali naik pesawat di Turki, khususnya untuk low cost carrier, padahal BBM di sana 4,2 TL (18 ribu Rupiah)/liter. Bagaimana mereka mengaturnya?

     

    Bagikan ini:

    • Facebook
    • LinkedIn
    • Lagi
    • Cetak
    • Reddit
    • Twitter
    • Tumblr
    • Pinterest
    • Pocket
    • Telegram
    • WhatsApp
    • Skype
    • Surat elektronik

    Menyukai ini:

    Suka Memuat...

    Liburan 2016 (11) : Mengunjungi Ankara

    09 Rabu Nov 2016

    Posted by pengingat in Ankara, Istanbul, Pegasus, Tips, Turki, Wisata

    ≈ 2 Komentar

    Tag

    Anitkabir, Ankara, eminonu, esenboga airport, havatas, kadikoy, makam Ataturk, pengalaman naik Pegasus Airlines, Sabiha gokcen


    Selasa, 8 Nopember 2016

    Agak ngebut pagi ini, kami masak nasi buat bekal, dan bersiap mengejar jadwal pesawat jam 12.10 ke Ankara. Jam 7 kami sarapan buffet ala Turki dan barat yang lezat, ketemu pakcik makcik Malaysia beserta 2 putrinya.

    Untuk meringkas perjalanan, kami naik tram dari Gulhane-Eminonu, kemudian disambung feri 15 menit dari Eminonu-Eropa ke Kadikoy-Asia. Dari sini lanjut lagi naik bus Havatas 10 TL ke Sabiha Gokcen Havalimani (SAW Airport). Kami sampai bandara sudah jam 10.30. Karena sudah check in online, kami tinggal cetak boarding pass di mesin yang tersedia. Karena tas pakaian dll kami simpan di hotel, perjalanan ke Ankara ini kami hanya berbekal backpack berisi paspor, duit dan buku panduan serta nasi dan lauk yang kami masak di kamar hotel tadi.

    Perjalanan ke Ankara dengan pesawat Pegasus ini kami tempuh 1 jam saja. Serupa dengan Air Asia, Pegasus ini termasuk low cost carrier. Makanan, pilihan kursi, bagasi bayar.  Kami makan siang di pesawat dengan menu produk Do&Co (sama dengan katering Turkish Airlines) yaitu Caesar salad dan mung bean. Caesar salad ini berisi 5 irisan ayam panggang, mayones, dan semangkuk plastik full sayuran, enak dan menyegarkan. Sedangkan mung Bean adalah masakan khas Turki yang berisi kacang hijau dibumbui paprika dan rempah-rempah ala Turki, ditambah roti dan sebotol mini minyak zaitun, enak kata istri saya. Pukul 13.00 pesawat mendarat mulus di Esenboga Airport (ESB). Seperti bandara sebelumnya, bandara ini juga baru dan kelihatan anggun. Mayoritas bandara di Turki yang saya temui (Sabiha Gokcen Istanbul, Adnan Menderes Izmir, Esenboga Ankara) bagus dan megah, mirip Kualanamu Medan, kecuali Erkilet Kayseri yang kecil dan Ataturk Istanbul yang sudah out of date.

    Jpeg
    Jpeg
    caesar salad yang gurih segar
    caesar salad yang gurih segar
    majalah-pegasus
    pegasus

    Tujuan kami hanya satu, yaitu ke Musoleum Anitkabir, dimana ada makan Ataturk dan sejarah perjuangan kemerdekaan bangsa Turki dan tentunya melibatkan Ataturk. Untuk menuju ke lokasi kami pertama naik bus Belko no 442 tujuan Kayzali, tarifnya 10 TL, lanjut ke Anadolu/Tandogan memakai MRT/subway rute hijau yang ke arah ASTI. Tarifnya 4 TL. Perhentian terakhir bus ini ada di samping terowongan MRT Kayzali. Pemandangan Ankara berbeda dari Istanbul. Di Ankara lebih modern, seperti Singapura atau Kuala Lumpur. Sedangkan Istanbul lebih klasik dan berkarakter.

    peta-transportasi-ankara
    boarding-pegasus-ankara
    pinggiran-ankara

    Keluar dari terowongan MRT Anadolu, ambil belok kiri, lebih bagus kalau punya akses data biar tahu lebih tepat lokasinya. Sebenarnya tinggal lurus saja, bisa langsung tiba di gerbang. Buat yang bawa backpack, sebaiknya backpack di simpan di sini, barang berharga sebaiknya dibawa. Di dekat pos ini ada mesin minuman dan snack yang harga jualnya termasuk murah, seperti Caprisonu dan air 1 TL, teh kaleng rasa peach Lipton 2 TL, Snack asin dan manis 1 TL. Dari gerbang ke patung singa dengan 10 tentara, berjarak 1 km, baru setelah itu tiba di lapangan luas dengan gedung utama berupa makam dan disampingnya museum. Museumnya sendiri saya rasa sangat spektakuler, betapa tidak, meski gratis, menampilkan semua barang pribadi Ataturk, bahkan AlQuran mini hadiah Ataturk ke adik perempuan nya juga ada. Walau agak kontroversial dengan tudingan Ataturk ini yang meruntuhkan kekhalifahan Usmani, tetapi dari museum ini yang menampilkan diorama dan sejarah Turki, tertulis bahwa pada 1920 melalui perjanjian Sevres khalifah sudah menyerah kalah dari sekutu Inggris, Italia, Yunani, dan Armenia dan mengkapling wilayah Turki untuk mereka, menyisakan sedikit saja. Tentara Yunani bahkan sudah mendarat di Izmir dan membunuh para lelaki dewasa, remaja sampai anak-anak di depan istri/ibu mereka. Generasi muda Turki yang dipimpin Mustafa Kemal Pasha menolak hal ini dan memberontak bersama rakyat Turki. Dan akhirnya berhasil. Sejak saat itu dia mendapat julukan Ataturk (bapak Turki) dan menghapus khalifah yang sebenarnya sudah tidak punya kekuasaan sejak perjanjian Sevres. Proses penghapusan ini berlangsung beberapa tahun, karena rakyat Turki masih mencintai khalifahnya. Sedangkan Ataturk merasa dia yang berjasa untuk bangsa Turki. Cukup worth it mengetahui sejarah Turki di sini dengan diorama spektakuler yang belum pernah saya lihat sebelumnya. Dari Anitkabir ini bisa melihat pemandangan kota Ankara, karena posisinya ada di bukit. Taman jalan akses ke sini juga ditanami bunga yang cantik dan menarik. Kami sempat menyaksikan upacara penggantian tentara penjaga pada jam 3.30 sore. Dua setengah jam di sini, kami balik lagi dengan arah sebaliknya. Bus 442 yang ke bandara posisinya ada di seberang posisi datang tadi. Perjalanan selama 1 jam melalui kawasan modern yang mewah dengan apartemen dan masjid baru yang megah, ada foto presiden Erdogan pula, dan kami tiba di bandara pas jam 6 malam. Penjagaan sangat ketat di semua bandara, ada tank dan pemeriksaan berlapis, mengingat posisi dan beberapa kejadian sebelumnya.

    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg
    Jpeg

    Karena sudah check in online dan cetak tiket sejak di Istanbul tadi, kami langsung ke mushola untuk sholat, lalu masuk ruang tunggu 110 dimana Pegasus akan mengantarkan kami ke Istanbul malam ini.

    Kami sudah pesan meatball dan chicken schnitzel. Rasanya super mantap, seperti masakan Indonesia. Bumbunya sangat terasa. Tertulis di kemasannya ada tulisan Do&Co Turkish, ini katering yang juga melayani Turkish Airlines dan Austrian Air. Selain menu utama, dilengkapi juga dengan roti/biskuit, salad dan puding. Chicken schnitzel dilengkapi setengah jeruk lemon, sedangkan meatbal dilengkapi minyak zaitun dan kemasan botol kaca mini. Menarik. Penerbangan yang seharusnya 1 jam ini bertambah 15 menit karena harus berputar menunggu giliran. Begitu mendarat di Sabiha Gokcen kami bisa segera keluar, karena tak ada bagasi. Untuk balik ke Kadikoy kami naik bus Havatas 10 TL, dan berhenti di beberapa tempat. Setengah ngantuk, sempat kepikiran serasa naik bus DAMRI bandara kalau di Jakarta.

    aktual kofte. makanan terbaik di
    aktual kofte. makanan terbaik di
    taman-gantung-istanbul
    chicken schitzel yang uenak
    chicken schitzel yang uenak

    Dari Kadikoy kami lanjut naik fery ke Karakoy, karena jam 11 malam sudah tidak ada yang ke Eminonu. Tak masalah, Karakoy dan Eminonu hanya terpisah oleh jembatan Galata, posisi stasiun juga berurutan (Setelah Karakoy adalah Eminonu). Dari stasiun Karakoy kami naik tram turun di Gulhane. Sholat lalu istirahat. Lelah sekali perjalanan ngebut hari ini. Setidaknya kami tahu kota Ankara, Museum Ataturk, dan bandara Sabiha Gokcen.

    Bagikan ini:

    • Facebook
    • LinkedIn
    • Lagi
    • Cetak
    • Reddit
    • Twitter
    • Tumblr
    • Pinterest
    • Pocket
    • Telegram
    • WhatsApp
    • Skype
    • Surat elektronik

    Menyukai ini:

    Suka Memuat...

    Ikuti Kami

    • Instagram
    • Twitter
    • Facebook

    Cari

    Terjemahan

    Kategori

    • Air Asia
    • Anadolujet
    • Ankara
    • Asian Games
    • Asuransi
    • Australia
    • Bali
    • Bandung
    • Bangkok
    • Banjarmasin
    • Batik Air
    • Batu
    • Bisnis
    • Bogor
    • Brunei Darussalam
    • Buku
    • Cappadocia
    • China
    • Citilink
    • Denizli
    • Doha
    • Emas
    • Emirates
    • Garuda Indonesia
    • Goreme
    • Ho Chi Minh
    • Hongkong
    • Hotel
    • Internet
    • Investasi
    • Islam
    • Istanbul
    • Jakarta
    • Jepang
    • Jetstar
    • Johor
    • Kereta api
    • KLM
    • Kontes
    • Kuala Lumpur
    • Kuliner
    • Kyoto
    • Langkawi
    • Lion Air
    • Lombok
    • Macau
    • Makassar
    • Malang
    • Malaysia
    • Malindo
    • Medan
    • Melbourne
    • MY Airlines
    • Olahraga
    • Olimpiade
    • Osaka
    • Palembang
    • Pamukkale
    • Pegasus
    • Penang
    • Perth
    • Qatar
    • Qatar Airways
    • Scoot Airlines review
    • Sea Games
    • Shenzen
    • Singapura
    • Solo
    • Sriwijaya Air
    • Surabaya
    • Sydney
    • Thailand
    • Tiger Air
    • Tips
    • Tokyo
    • Turki
    • Turkish Airlines
    • Umrah
    • Umroh
    • Vietnam
    • Wisata
    • Yogyakarta

    Arsip

    • Maret 2023
    • Februari 2023
    • Januari 2023
    • Desember 2022
    • November 2022
    • Oktober 2022
    • September 2022
    • Agustus 2022
    • Juli 2022
    • Juni 2022
    • Mei 2022
    • April 2022
    • Maret 2022
    • Februari 2022
    • Januari 2022
    • Desember 2021
    • November 2021
    • Oktober 2021
    • September 2021
    • Agustus 2021
    • Juli 2021
    • Juni 2021
    • Mei 2021
    • April 2021
    • Maret 2021
    • Februari 2021
    • Januari 2021
    • Desember 2020
    • November 2020
    • Oktober 2020
    • September 2020
    • Agustus 2020
    • Juli 2020
    • Juni 2020
    • Mei 2020
    • April 2020
    • Maret 2020
    • Februari 2020
    • Januari 2020
    • Desember 2019
    • November 2019
    • Oktober 2019
    • September 2019
    • Agustus 2019
    • Juli 2019
    • Juni 2019
    • Mei 2019
    • April 2019
    • Maret 2019
    • Februari 2019
    • Januari 2019
    • Desember 2018
    • November 2018
    • Oktober 2018
    • September 2018
    • Agustus 2018
    • Juli 2018
    • Juni 2018
    • Mei 2018
    • April 2018
    • Maret 2018
    • Februari 2018
    • Januari 2018
    • Desember 2017
    • November 2017
    • Oktober 2017
    • September 2017
    • Agustus 2017
    • Juli 2017
    • Juni 2017
    • Mei 2017
    • April 2017
    • Maret 2017
    • Februari 2017
    • Januari 2017
    • Desember 2016
    • November 2016
    • Oktober 2016
    • September 2016
    • Agustus 2016
    • Juli 2016
    • Juni 2016
    • Mei 2016
    • April 2016
    • Maret 2016
    • Februari 2016
    • Januari 2016
    • Desember 2015
    • November 2015
    • Oktober 2015
    • September 2015
    • Agustus 2015
    • Juli 2015
    • Juni 2015
    • Mei 2015
    • April 2015
    • Maret 2015
    • Februari 2015
    • Januari 2015
    • Desember 2014
    • November 2014
    • Oktober 2014
    • September 2014
    • Agustus 2014
    • Juli 2014
    • Juni 2014
    • Mei 2014
    • April 2014
    • Maret 2014
    • Februari 2014
    • Januari 2014
    • Desember 2013
    • November 2013
    • Oktober 2013
    • September 2013
    • Agustus 2013
    • Juli 2013
    • Juni 2013
    • Mei 2013
    • April 2013
    • Maret 2013
    • Februari 2013
    • Januari 2013
    • Desember 2012
    • November 2012
    • Oktober 2012
    • September 2012
    • Agustus 2012
    • Juli 2012
    • Juni 2012
    • Mei 2012
    • April 2012
    • Maret 2012
    • Februari 2012
    • Januari 2012
    • Desember 2011
    • November 2011
    • Oktober 2011
    • September 2011
    • April 2011
    • Maret 2011
    • Februari 2011
    • Januari 2011
    • September 2010
    • Mei 2010
    • April 2010

    Blog di WordPress.com.

    • Ikuti Mengikuti
      • asambackpacker01.wordpress.com
      • Bergabunglah dengan 466 pengikut lainnya
      • Sudah punya akun WordPress.com? Login sekarang.
      • asambackpacker01.wordpress.com
      • Sesuaikan
      • Ikuti Mengikuti
      • Daftar
      • Masuk
      • Laporkan isi ini
      • Lihat situs dalam Pembaca
      • Kelola langganan
      • Ciutkan bilah ini
     

    Memuat Komentar...
     

      %d blogger menyukai ini: